Friday, September 6, 2013

Cara Mengaktifkan mToken BRI Internet Banking

Cara Mengaktifkan mToken BRI Internet Banking

aktivasi mToken internet banking BRI image
Aktivasi mToken Internet Banking BRI - Anda sudah mengaktifkan internet Banking BRI? Aktivasi internet banking BRI (Bank Rakyat Indonesia) dilakukan melalui dua tahapan registrasi. Langkah pertama dilakukan melalui ATM BRI dan langkah selanjutnya agar IB BRI berfungsi penuh harus registrasi mToken Internet Banking BRI di kantor BRI.
Terkait pengaktifan mToken Internet Banking BRI, biasanya pihak Bank BRI hanya melakukan registrasi mToken yang diminta nasabah dan untuk pengaktifan mToken ini sendiri harus dilakukan oleh nasabah itu sendiri dengan login melalui situs Internet Banking BRI. Masalahnya Bagaimana Cara Mengaktifkan mToken BRI Internet Banking ini?
Setelah anda melakukan registrasi mToken IB BRI ini maka nomor ponsel yang didaftarkan akan menerima SMS ID aktivasi mToken. Nomor aktivasi mToken Internet Banking BRI ini terdiri dari enam digit dan harus diaktifkan maksimal 12 Jam setelah diterima.
Maka setelah mToken diterima, segera lakukan aktifasi mToken karena mToken memiliki batas waktu atau expired date [tertera di SMS mToken], caranya:
  • Buka website internet banking BRI di https://ib.bri.co.id lalu login dengan user ID dan password Anda yang sebelumnya sudah anda daftar di ATM BRI.
  • Pilih menu "mToken" kemudian klik "Aktifasi mToken".
  • Silahkan masukkan nomor aktifasi mToken yang tadi Anda terima melalui SMS dan aktifkan.
Sampai di sini mToken internet banking BRI Anda telah aktif dan internet banking BRI bisa digunakan untuk melakukan berbagai transaksi perankan BRI. Adapun besar biaya mToken internet banking BRI sejauh ini dikenakan tarif Rp.550 yang dipotong dari pulsa nomor HP yang terdaftar setiap kali ada permintaan mToken saat menerima SMS mToken dari IB BRI.


Sumber
 
Artikel Menarik Lainnya:

Tuesday, July 30, 2013

Cara Menggunakan Twitter (Panduan Lengkap)



Cara Menggunakan Twitter (Panduan Lengkap)

Teknologi yang canggih saat ini sudah tidak bisa di elakkan lagi. Dengan hadirnya situs jejaring sosial seperti facebook, twitter dan sebagainya, kita semakin mudah untuk berhubungan dengan orang lain di internet. Pada artikel sebelumnya saya sudah berbagi cara membuat Twitter untuk pemula agar bisa belajar memanfaatkan teknologi sebaik mungkin (mencari teman dll). Dan sekarang saatnya belajar cara menggunakan twitter.


Cara Menggunakan Twitter
Cara menggunakan twitter sebenarnya sangat mudah. Jika anda adalah pengguna facebook, mungkin tidak akan kesulitan mempelajari bagaimana menggunakan twitter. Namun untuk pemula, mungkin saja akan sedikit kesulitan. Maka dari itu saya akan lengkapi panduan twitter mulai dari cara membuat atau mendaftar sampai cara menggunakan twitter untuk pemula.


Cara Menggunakan Twitter

1. Mempunyai Akun Twitter
Ibaratkan seperti anda menggunakan laptop. Anda harus punya laptop terlebih dahulu, baru setelah itu anda bisa menggunakannya. Hal itu sama dengan twitter. Anda bisa menggunakan twitter apabila anda sudah mempunyai akun twitter. Belum tahu cara daftarnya? silahkan baca cara membuat twiter pada artikel sebelumnya.

2. Mengatur Profil Twitter Anda
Jika anda sudah punya akun twitter, sekarang belajarlah mengatur profil twitter anda. Baik dari foto profil, tentang diri anda, atau desain seperti background dan sebagainya, buatlah semenarik mungkin sehingga orang lain tertarik untuk mengikuti anda. Dengan begitu anda akan mendapatkan lebih banyak lagi follower atau pengikut di twitter.

3. Menulis Tweet
Saatnya anda membuat status layaknya seperti facebook. Namun disini ada sedikit perbedaan, jika di facebook anda bisa menulis sepanjang-panjangnya lain lagi untuk twitter yang hanya di batasi sekitar 140 karakter / huruf. Anda juga bisa berbagi tautan atau link, foto dan juga mention / menyebut teman anda (istilahnya kalau di facebook tag teman).

4. Berdiskusi Membahas Topik tertentu
Jika anda ingin membahas suau topik yang sedang dibahas juga oleh pengguna lain maka bisa memanfaatkan hastag (#) yaitu simbol pagar. Misalnya sobat ingin membahas tentang The Voice Indosiar " #TheVoiceIndosiar acaranya seru banget.. " Maka tweet yang anda buat juga akan dilihat pengguna twitter lain yang membahas topik sama dengan hastag #TheVoiceIndosiar.

5. Memahami Istilah-istilah dalam Twitter
Disini anda harus mengetahu atau mungkin mempelajari istilah-istilah dasar yang biasa digunakan oleh pengguna twitter. Lihat berikut ini istilah-istilah dasar atau umum.
Follower : dalam bahasa indonesia adalah pengikut yaitu orang yang mengikuti / follow kita, para followers ini yang nantinya akan melihat semua aktifitas, tulisan atau status anda.

Following : dalam bahasa Indonesia adalah mengikuti, artinya siapa saja orang yang anda ikuti. Jika Anda mengikuti atau mem-follow akun twitter seseorang, maka anda-pun akan mengetahui aktivitas dari mereka (seperti status dan sebagainya).

Reply : dalam bahasa indonesia artinya balas. Jika Anda ingin membalas atau merespon tweet orang yang anda ikuti, cukup klik ‘Reply’ dan tuliskan pesan balasan anda.

ReTweet : bahasa kerenya disingkat RT. RT sendiri dimaksudkan menjadikan tweet seseorang yang anda ikuti untuk masuk menjadi Tweet anda. Biasanya orang melakukan RT ini berpendapat bahwa Tweet orang tersebut bermanfaat/ penting/ keren / dan ingin membaginya dengan followernya.

@ : istilah ini disebut Mention dan biasanya diawali tanda @ yang berfungsi untuk menyebut pengguna twitter tertentu yang merupakan follower anda. Saya contohkan anda ingin memanggil salah satu followers anda. @Dinda hey kamu lagi ngapain?. Nah otomatis si dinda akan mengetahui bahwa anda menyapa dia, dan dia akan membalas sebutan anda.

# : istilah Hastag dengan simbol # seperti yang sudah kita bahas di atas, yaitu untuk berdiskusi dan membahas topik yang sama.

Direct Message / DM : berfungsi untuk mengirim pesan secara pribadi via inbox ke pengguna twitter lain. DM ini bersifat privasi atau pribadi jadi yang mengetahui hanya pengirim dan yang dikirimi saja.

Trending Topic : istilah ini merupakan istilah pada topik yang sedang ramai dibahas di Twitter, bisa secara global di dunia atau di negara sendiri, tergantung pengaturan anda untuk menampilkan trending topik global atau regional.

Favorites : fitur menyimpan tweet siapa saja agar tidak hilang dan dapat anda lihat sewaktu-waktu.

Connect : istilah merupakan fitur baru Twitter Connect yang berfungsi untuk mengetahui segala aktifitas yang terjadi di twitter, mulai dari mention, retweet, tweet favorit, orang yang mem-follow, dan interaksi kita dengan pengguna twitter lain.

Discover : merupakan fitur untuk mengikuti perkembangan yang sedang menjadi topic hangat atau yang menjadi trending topic, baik bersekala internasional maupun regional semisal di Indonesia saja.

Embed tweet on your websites : Fitur sangat juga bermanfaat untuk yang aktif blogging. Fungsinya untuk memasukan foto dan video yang berasal dari Twitter ke website atau blog dengan script dari Twitter, tidak jauh berbeda seperti memasukan video Youtube ke website / blog.

Semoga Tips Cara Menggunakan Twitter kali ini bermanfaat,

sumber

Monday, July 29, 2013

Cara Membuat Twitter (Panduan Lengkap)

Cara Membuat Twitter (Panduan Lengkap)

Twitter merupakan salah satu situs jejaring sosial yang saat ini digandrungi masyarakat setelah facebook. Seiring penggunaannya pemakai Twiter semakin menyentuh semua kalangan terutama anak–anak muda. Artikel kali ini khusus menyajikan cara membuat Twiter untuk para pemula yang sebelumnya belum mengetahui situs–situs semacam Facebook dan Twitter agar lebih cepat membuatnya. Karena mungkin sudah banyak sekali yang paham bagaimana cara membuat Twitter, maka saya khususkan tutorial ini untuk para pemula saja. Selamat mencoba dan selamat datang didunia jejaring sosial.

Cara Membuat Twitter
Hal yang paling utama dalam membuat akun twitter ataupun jejaring sosial lainnya adalah memiliki email. Nah untuk kamu yang mungkin belum punya email, kamu harus segera membuatnya terlebuh dahulu. Dijamin ini akan berguna untuk banyak hal nanti seiring banyaknya jaringan sosial baru serta situs-situs yang masuknya memerlukan email Anda. Anda bisa membuat email di Yahoo atau Gmail. Jika anda merasa kesulitan untuk membuatnya ada banyak tutorial untuk mebuat email kok. Nah jka anda sudah memiliki email ini langkah – langkah yang harus anda lakukan :


1. Kunjungi situs twitter di http://twitter.com lalu klik tombol Daftar ke Twitter (Sebelumnya klik daftar, silahkan ganti bahasa indonesia dibagian atas agar lebih mudah dimengerti)
Cara Membuat Twitter

2. Nah sekarang anda akan di bawa kehalaman seperti di bawah ini

Cara Membuat Twitter Indonesia

Anda harus mengisi form pendaftaran tersebut dengan benar dan lengkap.
a. Full Name : isi dengan nama lengkap anda
b. Email : isi dengan akun email anda
c. Password : isi dengan kata sandi rahasia yang mudah anda ingat karena kata sandi ini nantinya akan digunakan sebagai sandi untuk masuk atau login ke akun twitter.
d. Username : isi dengan nama unik yang tersedia karena ini nantinya akan di anda gunakan sebagai ID anda untuk masuk.

Jika ada kesalahan pengisian tiap kolom, akan ada tulisan merah sebagai pemberitahuan, maka Anda perlu menggantinya sampai berwarna hijau. Kebanyakan hal tersebut akan terjadi pada pasword jika komputer menilai pasword anda tidak falid atau kurang kuat. Maka sesuai petunjuk anda harus mengubahnya. Jika semua sudah selesai silahkan klik "Buat Akun Saya".

3. Langkah terakhir adalah melakukan konfirmasi pendaftaran. Buka email yang anda gunakan untuk mendaftar di twitter tadi, karena twitter mengirimkan email untuk konfirmasi pendaftaran anda. Klik link konfirmasi pada email yang dikirim oleh twitter. Dengan meng-klik link tersebut anda akan di arahkan ke twitter lagi.

Yup, sekarang anda sudah berhasil membuat twitter dan terntunya sudah paham bagaimana cara membuat twitter dengan 3 langkah mudah. Selanjutnya anda sudah bisa langsung mencari akun twitter teman-teman atau artis yang anda suka dan bisa langsung anda ikuti atau follow.

Semoga bermanfaaat


sumber


Friday, July 5, 2013

Cara Memperbaiki Laptop Acer tidak bisa di charge

Bismillah,


Cara Memperbaiki Laptop Acer tidak bisa di charge



Laptop acer tidak bisa di charge


Jika Anda memiliki Laptop Acer Aspire 5920/5920 G yang bekerja dengan baik pada listrik AC, tapi baterai sama sekali tidak bisa charging,  ada solusi atau cara untuk mengatasi masalah ini.
Pertama-tama Anda perlu Multimeter untuk memeriksa beberapa poin pada motherboard.
Kemungkinan masalah ini disebabkan oleh sekering charging baterai pada motherboard (PL8PF2 ditandai dengan lingkaran merah).
Laptop acer tidak mau di charge

Sebelum melanjutkan ke perbaikan, Anda harus memeriksa voltase pengisian baterai dan anda dapat melakukannya dengan menggunakan multimeter dan set ke Volt DC pada nomor 20.
Periksa tegangan seperti pada gambar di bawah ini. Jika berada dalam kisaran antara 14 dan 16 volt itu berarti bahwa baterai sedang diisi dan sekering dalam keadaan baik. Jika 0 volt maka sekering dalam keadaan rusak
 
Sekarang Anda dapat melanjutkan untuk memperbaiki laptop Anda.
Ada dua solusi.
1. Untuk menjembatani kedua sisi sekering (untuk memperbaiki jangka pendek Anda dapat membuat jembatan sederhana dengan solder dan kawat tembaga) atau
2. Untuk mengganti sekering.
Sekering ini sulit ditemukan sebagai pengganti , satu-satunya tempat Anda dapat menemukannya adalah dengan membeli acer aspire 5920 rusak motherboard dan menggantinya dari sana.
Semoga artikel Cara Memperbaiki Laptop Acer tidak bisa di charge ini bermanfaat,

Sumber

Wednesday, July 3, 2013

Free download driver Printer Epson Stylus t11

Bismillah,

Driver ini juga bisa untuk Epson Stylus T20E, S20, T20, T26, T10
Bagi anda yang butuh driver printer epson Stylus t11, dapat mengunduhnya disini. Printer epson Stylus t11 memang sudah lama dikeluarkan sekitar tahun 2008, karena itu bagi yang masih memakai printer ini tapi kesulitan mencari drivernya, kami coba membantu anda. Printer epson Srtylus t11 berwarna hitam dengan bentuk yang simple sehingga tidak banyak makan tempat. Printer ini menggunakan catride sebanyak 4 buah dengan pilihan warna : Magenta, Yellow, Cyan ditambah warna Black. Berbeda dengan Canon Pixma MP287, dimana Catridge yang digunakan hanya 2 buah. Satu untuk tinta Hitam ,sedangkan warna Magenta, Kuning dan Cyan digabung dalam satu catridge.

Download Driver Printer Epson T11

Hasil cetakan dari printer ini termasuk lumayan bagus, bahkan printer ini juga dilengkapi dengan kemampuan mengoreksi red eye, yaitu bintik merah di bagian mata.  Jadi red eye tersebut bisa langsung dihilangkan.

Ukuran file driver epson Stylus t11 ini cuma 7.83 MB, jadi lumayan kecil untuk di unduh. Yang berminat langsung aja klik link dibawah.


Dowload Link 1
atau
Download link 2 


Semoga artikel Free download driver Printer Epson Stylus t11  ini berguna,,,

Sumber


Sunday, June 30, 2013

Cara Menggunakan Bank BRI Untuk Transaksi Bisnis Online

 Bismillah,


Salah satu Bank pilihan jika Anda ingin berbisnis online yaitu Bank BRI, karena Bank BRI bisa Anda jumpai sampai di pelosok, sehingga konsumen Anda yang tinggal di daerah terpencil sekalipun bisa mengirimkan uangnya.
Berikut ini Cara Menggunakan Bank BRI Untuk Transaksi Bisnis Online Anda:

PERSYARATAN UNTUK MENDAFTAR INTERNET BANKING BRI.
  1. Nasabah Tabungan BRI (BritAma, BritAma Junio atau Simpedes) yang memiliki kartu ATM BRI (BRI Card) dalam status aktif.
  2. Memiliki handphone dengan simcard operator yang telah kerjasama dengan BRI.
    1. Operator GSM : Telkomsel, Indosat, XL
    2. Operator CDMA : Telkom Flexy, Bakrie Telecom dan Mobile-8
  3. Memiliki alamat email untuk menerima email notifikasi transaksi Internet Banking BRI.
CARA REGISTRASI INTERNET BANKING BRI.
  1. Registrasi awal di ATM BRI
    Anda melakukan registrasi awal di ATM BRI untuk membuat password dengan format 6 (enam) digit numerik sesuai keinginan yang digunakan untuk proses login IB BRI. Akan tercetak User ID dalam struk ATM 10 (sepuluh) digit alfa-numerik, terdiri dari 6 (enam) digit huruf perpaduan nama nasabah dan 4 digit acak angka tanggal.
  2. Registrasi mTOKEN (Financial) di Customer Service Kanca/KCP BRI.
    Registrasi mTOKEN dapat dilakukan di seluruh Kanca/KCP BRI dengan melengkapi dan menandatangani Formulir Permohonan Registrasi Layanan Internet Banking BRI. Setelah anda mendapatkan user ID IB BRI, anda harus segera melakukan login pertama di dalam waktu 45 hari sejak registrasi awal di ATM BRI.
Cara “login” ke BRI Internet Banking

  1. Masuk ke : https://ib.bri.co.id
  2. Masukkan [USER ID] dan [PASSWORD].
  3. Masukkan [VALIDASI] yaitu 4 digit angka yang ada di layar.
  4. Pilih bahasa yang akan digunakan pada pilihan [BAHASA]
  5. Klik [LOGIN] untuk mengakses menu/fasilitas yang tersedia di BRI Internet Banking
  6. Jika ini merupakan login pertama , Anda diminta membaca Syarat & Ketentuan penggunaan Klik[SETUJU] bila Anda setuju untuk tunduk ke Syarat & Ketentuan tersebut
  7. Jika Anda mendaftar melalui ATM, layar berikutnya adalah Layar Aktivasi dimana sahabat diharuskan mengganti password dan memasukkan alamat email Anda.
  8. Ketik password lama ke dalam kotak [MASUKKAN PASSWORD LAMA].
  9. Ketik password baru ke dalam kotak [MASUKKAN PASSWORD BARU]Ketentuan Password baru adalah sebagai berikut :
    1. Terdiri dari 8 – 12 digit , harus terdiri dari alpha numeric dan case sensitive (Contoh : inforiatif5).
    2. Tidak boleh sama dengan password sebelumnya .
    3. Tidak boleh sama dengan USER ID.
    4. Tidak boleh mengandung spasi di depan, tengah dan belakang.
  10. Ketik kembali password baru di kotak [KONFIRMASI PASSWORD BARU].
  11. Klik [UBAH] untuk mengkonfirmasi password baru, atau [HAPUS] untuk menghapus semua data yang telah diketik sebelumnya.
Cara melakukan transfer melalui internet Banking BRI:
  1. login ke website Internet Banking BRI
  2. klik ”Transfer”.
    Transfer melalui BRI Internet Banking
  3. pilih ”Transfer Dalam Bank” jika Anda akan mentransfer uang ke sesama Bank BRI, atau pilih ”Transfer ke bank lain” jika akan mentransfer ke Bank lainnya.
    transfer melalui internet banking BRI
  4. Untuk memasukkan data si penerima uang/saldo isi nomor rekening penerima pada kolom ”Nomor Rekening Pihak Ketiga”.
  5. Bila Anda ingin menyimpan nomor rekening tersebut di kontak Internet Banking BRI silahkan centang ”Klik disini untuk menyimpan rekening ini ke daftar anda” lalu isi nama di kolom ”Simpan dengan sebutan/nama”, jika tidak abaikan saja.
  6. Isi jumlah saldo/uang yang akan ditransfer pada kolom ”Jumlah” biarkan dengan nilai IDR
    transfer dengan internet banking BRI
  7. Bagi Ada yang ingin mentransfer uang/saldo ke Bank di luar Bank BRI pilih Bank tujuan pada kolom ”Bank Tujuan”.
  8. Masukkan nomor rekening penerima, jumlah uang/saldo yang akan dikirim, dan nomor referensi pada kolom ”No. Referensi nasabah”. Untuk nomor referensi nasabah terserah diisi dengan angka berapa saja. Jika sudah benar klik ”Kirim”.
  9. Selanjutnya Anda akan berada di halaman ”Konfirmasi Data Transfer Dana” untuk memastikan semua data dan jumlah uang/saldo yang akan dikirim sudah benar, seandainya ada kesalahan silahkan klik ”Kembali” untuk mengubahnya.
    transfer dengan internet banking BRI
  10. Jika semua data sudah benar masukkan password Anda di kolom ”Password” dan nomor mToken pada kolom ”mTOKEN”.
  11. Bila Anda tidak memiliki nomor mToken silahkan klik ”Permintaan mTOKEN” yang akan dikirim melalui SMS [dikenakan tarif Rp 550 untuk setiap SMS mToken].
  12. Setelah semua terisi dengan benar klik ”Kirim” maka uang/saldo akan terkirim secara online, dan Anda akan mendapatkan laporan jika saldo sudah ditransfer ke Bank tujuan beserta nomor referensi.



    Semoga artikel Cara Menggunakan Bank BRI Untuk Transaksi Bisnis Online ini bermanfaat,,,

    Sumber


Cara Daftar Internet Banking BRI

Bismilllah,

Postingan kali ini, saya ingin sedikit berbagi pengalaman Cara Daftar dan Mengaktifkan Internet Banking BRI. Berhubung di zaman yang serba digital ini, nyaris semua transaksi pembayaran bisa dilakukan secara online. Oh ya jangan lupa untuk bisa menggunakan Internet Banking BRI kita harus punya rekening dari Bank BRI dulu, bisa BRI-tama, atau Simpedes.. Kalo saya pilih simpedes aja deh, biaya admin bulanannya lebih murah..

Cara Daftar Internet Banking BRI
1. Daftar via mesin ATM
2. Setelah berhasil login password di mesin ATM, pilih menu Lainnya > Lainnya > Registrasi
3. Berikutnya pilih menu "Internet Banking"
4. Kemudian anda diminta memasukkan password 6 digit (password tidak harus sama dengan pin ATM)
5. Selanjutnya, anda diminta menuliskan ulang password 6 digit yang anda tulis di poin 4
6. Jika berhasil, maka akan muncul user ID di layar mesin ATM dan juga akan tercetak di bukti transaksi

Cara Mengaktifkan Internet Banking BRI
1. Buka website http://ib.bri.co.id
2. Klik menu "LOGIN"
3. Masukkan User ID (sesuai yang tercetak di bukti transaksi saat daftar via ATM)
4. Masukkan Password 6 digit yang anda masukkan saat daftar via ATM
5. Masukkan 4 Digit Angka yang tertera di layar login
6. Klik Enter
cara daftar dan mengaktifkan Internet Banking BRI
7. Anda dimintai persetujuan, klik "Setuju"
8. Anda diminta mengganti password 6 digit tadi
    (password harus 8 digit, terdiri dari kombinasi angka dan huruf)
9. Anda juga diminta memasukkan alamat email
10. Jika berhasil, maka nama anda akan muncul di layar
11. Anda dapat mulai bertransaksi non financial (cek saldo)

Cara Internet Banking Untuk Transaksi Financial
Transaksi yang bersifat financial, seperti transfer, bayar tagihan, beli pulsa dll dapat juga dilakukan melalui internet banking BRI. Namun sebelumnya harus melakukan beberapa langkah berikut:
1. Daftarkan Nomor Handphone anda melalui Kantor Cabang BRI terdekat
2. Setelah itu, anda dapat merequest mToken melalui Internet Banking
3. mToken akan dikirim ke handphone anda melalui SMS

Apa itu mToken?
mTOKEN adalah pengaman tambahan yang dibutuhkan pada setiap transaksi keuangan (transfer dana, pembayaran tagihan, pembelian), ubah password dan ubah alamat email. Anda bisa melakukan Permintaan mTOKEN di Internet Banking, setelah menyelesaikan Registrasi mTOKEN di Cabang BRI dan Aktivasi mTOKEN di Internet Banking.

Apa saja ketentuan mToken?


  • Nasabah harus terlebih dahulu melakukan registrasi dan aktivasi mTOKEN.
  • Ketika ada permintaan mTOKEN maka sistem akan mengirim SMS yang berisi mTOKEN.
  • Untuk setiap permintaan mTOKEN, user mendapatkan 5 mTOKEN melalui SMS.
  • Satu mTOKEN hanya bisa digunakan untuk 1x transaksi.
  • mTOKEN memiliki masa berlaku yang tercantum di SMS Stok mTOKEN.
  • Setiap kali melakukan permintaan mTOKEN maka mTOKEN sebelumnya akan hangus.
  • Salah memasukkan mTOKEN sebanyak 3x maka User ID akan terblokir, dan nasabah harus menghubungi Call Center BRI untuk membuka blokir tersebut.
  • Satu nomor handphone hanya dapat digunakan oleh satu User ID.
  •  

    Bagaimana cara aktivasi mToken?


  • Login ke Internet Banking BRI, kemudian masuk ke menu [mTOKEN].


  • Pilih [Aktivasi mTOKEN].
  • Cek apakah Nomor Aktivasi di layar Internet Banking sama dengan Nomor Aktivasi pada SMS.
  • Masukkan Nomor Aktivasi mTOKEN, dan klik [Kirim].
  • Aktivasi mTOKEN selesai.
  • Catatan : menu [Aktivasi mTOKEN] akan muncul jika nasabah sudah sukses melakukan registrasi mTOKEN.  



  • Semoga artikel Cara Daftar Internet Banking BRI ini bermanfaat,,, terimakasih.
    sumber


    Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More

     
    Design by Free WordPress Themes | Bloggerized by Lasantha - Premium Blogger Themes | coupon codes